Rabu, 02 Desember 2009

Nilai-Nilai Pribadiku

Saat ini saya masih menjadi seorang mahasiswa di suatu universitas swasta.
Banyak sekali harapan, cita-cita dan tujuan hidup yang ingin saya capai.
Cita-cita dan harapan saya yang pertama adalah saat ini ingin cepat menyelesaikan kuliah S1 saya,yang mudah-mudahan tahun depan bisa selesai amien.
cita-cita saya ingin menjadi seorang akuntan atau auditor yang handal,untuk itu tahapan pertama yang saya lakukan adalah saya kuliah dan mengambil jurusan ekonomi akuntansi supaya mendukung cita-cita saya selama ini.Setelah saya menyelesaikan kuliah S1,saya ingin melanjutkan ke profesi akuntansinya.semoga semuanya bisa mendukung supaya keinginan saya bisa tercapai.
setelah menyelesaikan pendidikan,saya ingin langsung bekerja,cita-cita saya dari dulu ingin bekerja di pemerintahan,saya ingin bekerja di Departemen keuangan,BPK,Perpajakan ataupun kantor-kantor audit.untuk itu saya harus mendapatkan nilai atau IPK yang bagus.
Prinsip hidup yang diperlukan untuk dapat mencapai cita-cita ini adalah terus berusaha semampu kita dan tidak pernah berhenti belajar.Dan percaya pada kemampuan sendiri.

Saya adalah ingin menjadi manusia yang berguna pastinya buat orang tua,keluarga,sesama manusia,agama,nusa dan bangsa.
saya ingin membahagiakan kedua orang tua dan membuat orang tua saya bangga pada saya.
Untuk itu saya harus menjadi anak yang diharapkan oleh orang tua saya dan tidak boleh mengecewakan mereka.
Tujuan hidup saya adalah menjadi orang yang sukses,setelah saya selesai kuliah kemudian bekerja.kemudian menikah dengan laki-laki yang terbaik buat saya dan keluarga,dan dapat menjadi keluarga yang sakinah mawadah dan warohmah.
prinsip hidup saya selalu berusaha dan tidak pernah berhenti mencoba.
Semoga cita-cita dan harapan hidup saya ini dapat tercapai di kemudian hari,dan menjadi motivasi bagi saya untuk berusaha mewujudkannya.

1 komentar: